Cara mengatasi error bussy pada printer canon

Selamat datang di bloggerciketing,blog gado-gado yang selalu up-to date dan makin disayang google dan tante alexa ini akan bagi-bagi tips gratis Cara mengatasi error bussy pada printer canon,atau istilah kerennya “cara mbetulin printer canon yang nggak bisa nyetak”  

Setelah pada posting lalu saya bicara panjang lebar tentang apa itu scanner dan download driver canon all series maka pada kesempatan posting kali ini saya akan sedikit berbagi pengalaman saya tentang printer cannon saya yang sering bermasalah,masalah yang sering saya jumpai pada printer kesayangan saya ini adalah pesan error print is bussy,pesan error ini muncul apabila saya hendak mencetak atau ngepprint,akibatnya printer mengalami error yang ujung-ujungnya tidak bisa mencetak,bikin pusing kepala,dan lagi-lagi bikin badan kurus keriing..!,walaah bakalan keluar duit lagi nih buat betulin printer,tapi tenang sis/gaan.! Abangmu ini yang baik hati dan top markotop enggak kehabisan akal.


Usut punya usut dan setelah saya selidiki dan melakukan investigasi hingga menyewa informan bayaran sekelas bang malih sama bang tarmidzi,yang pada akhirnya terjun kelapangan dan melakukan olah TKP secara mendalam ternyata terlalu banyak dokumen terpending untuk dicetak yang berakibat pada penumpukkan dokumen yang ngantri untuk dicetak,walah-walaah bilang kek dari tadi…!

Kira-kira tindakan apa yang saya lakukan agar printer saya bisa kembali normal seperti sedia kala?

Gimana nih agan,malah balik Tanya.?

He he heee…becandaa…!

Yuuk langsung ke tkp gan….

Hidupkan printer seperti biasa,jika muncul icon printer di pojok kanan bawah layar monitor klik kanan icon tersebut,lihat dan cari tulisan yang ada nama printer agan,setelah diklik maka akan muncul jendela kecil nanti disana akan terdapat beberapa dokumen yang statusnya pending dan itulah sumber masalahnya,sekarang tindakan sebenarnya yang harus agan lakukan adalah menghilangkan sumber masalah itu dengan menghapusnya,iyaa,,tapi bagaimana menghapusnya? Ngemeng melulu ente..!

Ntar dulu…sabar napa?

Caranya,klik tulisan printer yang ada di sebelah kiri atas pada jendela tersebut,pada menu yang muncul klik cancel all document,lihat apa yang terjadi,semua dokumen yang statusnya pending tersebut sudah terhapus,berarti masalah sudah selesai.
Untuk mengakhiri klik close.
Cuma itu doang?

Ya iya emang gimana? Mudah bukan?

Saya ucapkan terimakasih karena agan sudah menyimak tutorial yang singkat padat dan tak bertele-tele ini,semoga tutorial atau tips ini dapat bermanfaat buat agan semua,jangan lupa untuk kembali lagi nanti karena bloger ciketing punya jurus jurus ampuh yang lainnya,tentu dengan permasalahan dan solusi yang berbeda pula.

Oh iya,agar artikel ini tetap naik ratingnya,tolong diklik plus-one,like sama tweetnya ya gan…!
Thanks.

0 komentar on Cara mengatasi error bussy pada printer canon :

Posting Komentar