Cara Merawat Wajah yang benar bisa menghindari kita dari Penyebab Jerawat. Karena makanan yang Anda konsumsi dan perubahan hormon saat akan Menstruasi tidak selalu menjadi penyebab utama munculnya jerawat. Ada beberapa hal yang menjadi Penyebab Munculnya Jerawat yang harus Anda ketahui, seperti memakai make up yang tidak sesuai jenis kulit, stres, jarang mengganti pakaian, handuk, sarung bantal, dan lain-lain.
Hmm.. Penasaran dengan beberapa Penyebab Munculnya Jerawat lainnya? Berikut ini adalah beberapa kebiasaan Penyebab Munculnya Jerawat yang membuat wajah Anda tidak terlihat mulus dan cantik:
1. Memakai make up yang tidak sesuai jenis kulit
Make up yang tidak sesuai dengan jenis kulit, atau mengandung pewarna kimia, lanolin (minyak domba), minyak dan berbagai bahan lain bisa memicu timbulnya jerawat dan iritasi.
2. Memberi tekanan pada wajah
Kebiasaan seperti menggunakan ponsel dalam waktu lama, menopang pipi, memencet hidung, ternyata dapat juga memicu jerawat. Ini terjadi sebab paparan bakteri dari benda atau tangan ke wajah menjadi lebih sering.
3. Jarang mengganti pakaian, handuk, sarung bantal
Benda yang kita pakai dan bersentuhan dengan kulit secara langsung seperti pakaian, handuk, dan bantal, akan lebih banyak mengandung bakteri dan kotoran seperti keringat. Ini harus sering diganti agar tidak menjadi pemicu jerawat.
4. Kosmetik rambut
Minyak rambut, kondisioner, dan hair spray serta berbagai kosmetik rambut lain yang bisa terkena di kulit wajah, juga dapat memicu timbulnya jerawat. Sebaiknya jika Anda memiliki potongan rambut poni, maka usahakan tidak memakai minyak rambut jika kulit Anda termasuk mudah berjerawat.
5. Stres
Saat seseorang sedang stres, maka produksi minyak di wajah dapat meningkat. Ini pun memicu timbulnya jerawat.
Nah, itulah beberapa Penyebab Munculnya Jerawat yang harus Anda ketahui. Dengan begitu Anda dapat menghindarinya, sehingga wajah Anda akan bebas dari masalah jerawat. Bagaimana Cara Menghilangkan Jerawat? Ayo baca tips lengkapnya di blog ini.
Langganan:
Posting Komentar (RSS)
0 komentar on Penyebab Munculnya Jerawat :
Posting Komentar